Analisis Penerapan Akuntansi Syariah Akad Ijarah Pada BMT Muamalah Tulungagung

Authors

  • Ahmad Zainal Abidin UINSATU Tulungagung
  • Budiani Kusumaningrum UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung
  • Miftakhul Huda UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung

DOI:

https://doi.org/10.24090/ej.v11i1.7497

Keywords:

Ekonomi Syariah

Abstract

BMT Muamalah Tulungagung adalah lembaga keuangan yang menerapkan prinsip syariat Islam, pada awalnya sebagai lembaga ekonomi keuangan mikro syariah yang orientasinya pada profit toriented dan non profit yang didirikan oleh beberapa alumni STAIN Tulungagung pada rapat pembentukan koperasi yang diselenggarakan pada tanggal 15 Juli 1998 yang bertujuan menjadi lembaga independen, sehat, kuat dan berkualitas sehingga mampu berperan dalam memakmurkan kehidupan. Pembiayaan Ijarah adalah salah satu usaha yang dilakukan BMT Muamalah Tulungagung dan memiliki peminat paling banyak dari masyarakat. Jenis penelitian ini tergolong pada penelitian field research, dengan menggunakan metode diskriptif kualitatif. Pada penelitian ini mengambil BMT Muamalah Tulungagung sebagai objek penelitian karena BMT Muamalah Tulungagung masih tetap eksis dan berkembang sampai saat ini sehingga mampu mendirikan banyak kantor cabang, dan untuk mengklarifikasi asumsi masyarakat terhadap BMT di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis BMT Muamalah Tulungagung dalam menerapkan PSAK 107 tentang akad Ijarah dan ketentuan DSN MUI 09. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa akad ijarah yang diterapkan oleh BMT Muamalah Tulungagung sudah sesuai dengan keputusan DSN MUI 09 dan paktik pencatatan Akuntansi Ijarah BMT Muamalah Tulungagung yaitu Pengakuan, Penyajian dan Pengungkapan sudah sesuai dengan PSAK 107.

References

Bungin, B. (2011). Penelitian Kualitatif Komunikasi, Ekonomi, Kebijakan Publik dan Ilmu Sosial. Jakarta: Kencana.

Dahlan, Abdul Aziz. (1999). Ensiklopedi Hukum Islam, (Edisi II). Jakarta: PT Ichtiar Baru.

Deliyani. (2008). Analisa terhadap aplikasi pembiayaan ijarah Multijasa pada BMT Al-munawwarah. Jakarta: Skripsi UIN Syarif Hidayatullah.

Kasmir,. 2013. Marketing. Yogyakarta:Pressindo.

Rozzaki, A. D., & Yuliati, Y. (2022). Urgensi Penerapan Akuntansi Rumah Tangga Masa Pandemi Covid-19. JAS (Jurnal Akuntansi Syariah), 6(1), 69–82. https://doi.org/10.46367/jas.v6i1.60. DOI: https://doi.org/10.46367/jas.v6i1.601

Mahfud, Wahib. (2017). Analisis Akad Sewa Menyewa Di BMT Tumang Ditinjau Dari Prespektif Ijarah Dan Ketentuan Akuntasi Syariah. Jakarta: Erlangga.

Nurhayati, S. & Wasilah. (2015). Akuntansi Syariah di Indonesia. Jakarta: Salemba Empat.

Suhendi, Hendi. (2014). Fikih Muamalah. Jakarta: Rajawali.

Qosim, Abu. (2014). Fathul Qorib. Lebanon: Daar Kutub Islamiyyah.

Priliana & Hisamuddin. (2015). Lembaga Keuangan Syari’ah. Bandung: Gaya Media Pratama.

Downloads

Published

2023-04-10

How to Cite

Abidin, A. Z., Kusumaningrum, B., & Huda, M. (2023). Analisis Penerapan Akuntansi Syariah Akad Ijarah Pada BMT Muamalah Tulungagung. El-Jizya : Jurnal Ekonomi Islam, 11(1), 37–48. https://doi.org/10.24090/ej.v11i1.7497